DETAIL KOLEKSI

Pendampingan Kenyamanan Bangunan di Kelurahan Krendang, Jakarta Barat

PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT
Oleh : Rizki Fitria Madina, Christina Sari, Ristya Arinta Safitri

gambar
Info Katalog
Skema  :  Program Kemitraan Masyarakat
Bentuk  :  Penyuluhan
Permasalahan  :  RW 02 Kelurahan Krendang Kecamatan Tambora Jakarta Barat adalah salah lokasi pelaksanaan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) Jurusan Arsitektur Universitas Trisakti. Wilayah ini berbatasan dengan Jl Krendang Utara di sisi Utara, RW 03 di sisi Barat, RW 01 di sisi Selatan dan Jl KH Moch Mansyur di sisi Timur. Bangunan yang berada di RW 02 Kelurahan Krendang merupakan bangunan dengan fungsi pertokoan, rumah toko dan hunian berupa rumah kecil. Berasarkan rencana kota yang diakses dari jakartasatu.jakarta.go.id, kawasan hunian yang berada di RW02 Kelurahan Krendang, Kec. Tambora berada di kawasan Zona Perumahan KDB Sedang-Tinggi, di mana koefisien dasar bangunannya adalah 60 dan koefisien dasar hijau 20. Pada kenyataannya lantai dasar bangunan yang ada pada permukiman tersebut melebihi 60% dari luas total lahan dan area hijau permukiman kurang dari 20% dari luas total lahan. Jarak antar bangunan sangat rapat bahkan tidak ada jarak sama sekali. Jalan didominasi sirkulasi kendaraan bermotor roda dua berupa gang dengan lebar 2 meter. Jika dilihat dari citra satelit, permukaan kawasan didominasi oleh luas atap bangunan dibandingkan dengan permukaan sirkulasi jalan dan penutup tanah lainnya. Bangunan yang ada di RW 02 Kelurahan Krendang banyak yang masih menggunakan asbes, seng dan genteng metal lainnya sebagai penutup atap. Selain itu bangunan-bangunan di sana menggunakan dinding tembok sebagai dinding eksternal dan papan triplek sebagai dinding eksternal maupun internal. Tidak semua rumah memiliki plafon di bawah atap. Kombinasi dari penggunaan material penutup atap dengan konduktansi termal yang tinggi seperti asbes, seng dan genteng metal serta absennya penggunaan plafon pada interior bangunan dapat mempengaruhi kenyamanan termal di dalam bangunan karena dapat meneruskan panas ke dalam bangunan. Dengan dominasi permukaan atap terhadap luas kawasan dan sempitnya jarak antar bangunan, maka material atap memegang peranan besar terhadap masuknya panas ke dalam bangunan warga RW 02 Kelurahan Krendang. Warga RW 02 Krendang berharap kepada tim Pengabdian kepada Masyarakat Jurusan Arsitektur Universitas Trisakti agar dapat membantu memberikan solusi agar bangunan-bangunan yang ada di RW 02 menjadi bangunan yang lebih nyaman. Oleh karena itu, tim dari Jurusan Arsitektur Universitas Trisakti memutuskan untuk fokus mencari solusi dari aspek material atap bangunan agar dapat menciptakan bangunan warga yang lebih nyaman dan hemat energi, terutama dalam kaitannya energi untuk penghawaan buatan dan warga mampu untuk melaksanakan secara mandiri ke depannya.
MK terkait  :  [PAT6204] Fisika Bangunan dan Lingkungan
Penelitian terkait  : 

File Repositori
No Nama File Ukuran(KB) Status
1 0321099001_Halaman-Judul.pdf 33.056
2 0321099001_Halaman-Pengesahan.pdf 109.025
3 0321099001_Identitas-dan-Uraian-Umum.pdf 35.401
4 0321099001_Daftar-Isi.pdf 41.918
5 0321099001_Abtsrak.pdf 27.695
6 0321099001_Abtsract.pdf 50.089
7 0321099001_BAB-5-Kesimpulan-dan-Saran.pdf 26.092
© 2022 LPPM - Universitas Trisakti